Kualitas Meta Search Engine
Meta Search Engine
Dalam pencarian dengan menggunakan meta search engine anda mengisikan kata kunci pada kotak pengisian kata kunci pencarian, lalu kirimkan kata kunci tersebut kepada mereka, maka mereka akan melakukan pencarian dari kata kunci tersebut ke beberapa search engine yang terkenal.
Hanya dalam beberapa saat, anda akan mendapatkan hasil pencarian dari semua search engine yang disediakan dan diminta. Mereka sendiri tidak memiliki database atau pun crawler.
Mereka hanya melakukan pencarian berdasarkan permintaan yang anda sampaikan ke database yang disediakan oleh perusahaan penyedia layanan search engine tersebut.
Kualitas Meta Search Engine
Mereka memiliki kemampuan untuk mengelompokkan dan menganalisis susunan dalam menampilkan hasilnya, misalnya tema yang mereka sampaikan, maupun beberapa analisis secara tekstual, dan bisa membantu anda menggali lebih dalam hasil yang mereka tampilkan.
Bagaimana pun, tidak ada dari hasil pencarian yang hasilnya sebaik kualitas yang dihasilkan oleh search engine yang memiliki database sendiri.
Sedikit dari meta-search engine yang memperbolehkan anda untuk bisa menggali lebih dalam, yang merupakan manfaat yang cukup besar dari database search engine.
Mereka cenderung untuk menghasilkan data atau daftar hasil pencarian dalam jumlah yang sedikit yang diambil dari search engine dan directory gratisan yang ada di Internet. Berikut ini 3 contoh dari mereka:
1. Dogpile
Melakukan pencarian ke Google, Yahoo, LookSmart, AskJeeves/Teoma, dan MSN. Hasil pencarian diolah dan diatur dalam bentuk campuran, juga diperlihatkan situs-situs yang menjadi sponsor yang bisa dilihat dari hasil pencarian.
Disamping itu, anda juga bisa melakukan pencarian berdasarkan search engine tertentu yang anda pilih, terutama untuk membandingkan hasil pencarian.
2. SurfWax
Termasuk meta search engine yang lebih baik dibandingkan dengan lainnya, memiliki kemampuan untuk masalah pendidikan, pemerintahan, serta sumber yang berasal dari pusat berita, dan dalam bentuk kategori lainnya.
3. Copernic Agent
Anda bisa memilih search engine melalui tombol properties yang mengikuti pada kotak advance search. Software ini harus didownload dan diinstal pada computer anda. Untuk versi yang sifatnya terbatas, bisa anda dapatkan secara gratis.
Terdaftar Disearch Engine
Kebanyakan search engine membutuhkan beberapa hari hingga beberapa minggu untuk mengunjungi situs anda setelah situs anda tersebut didaftarkan secara manual.
Bahkan untuk search engine yang popular, membutuhkan waktu antara 4-8 minggu, hingga situs anda terdaftar kedalam index mereka.
Dalam banyak kasus, kami memperhatikan untuk Google, mereka bahkan sudah mengunjungi situs yang didaftarkan secara manual dalam kurun waktu antara 1-3 hari semenjak didaftarkan secara manual. Jika situs anda dianggap bagus oleh mereka, situs tersebut Akan segera diindex dalam waktu cepat oleh mereka.
Lamanya waktu yang mereka butuhkan untuk mengindex seluruh isi situs anda tergantung kepada berbagai hal, seperti jumlah halaman yang tersedia, ketekunan anda dalam mengikuti ketentuan yang mereka berikan, seperti penggunaan file robot.txt, penulisan title, description dan isi halaman yang tersusun dengan baik.
Untuk ini, ceklah harian, dan kadangkala diperlukan kesabaran, apakah situs anda didaftarkan oleh mereka atau tidak Sama sekali.