Cara Mengarahkan Domain Ke Web Hosting serta Cara Mengatur Domain
Mengarahkan domain ke web Hosting
Langkah ini hanya dilakukan bagi anda yang tidak membeli domain dan hosting dalam satu paket. Sebenarnya ada cara yang lebih mudah, yaitu dengan mentransfer domain tersebut ke penyedia webhosting yang anda gunakan (jika anda menggunakan webhosting dan domain berbayar).
Anda dapat meminta bantuan pihak penyedia jasa webhosting tersebut untuk melakukannya. Proses transfer memerluukan biaya tambahan, biasanya biaya yang ditetapkan tidak terlalu berbeda jauh dengan harga domain itu sendiri.
Proses mengarahkan domain ke webhosting dilakukan dengan melakukan konfigurasi DNS (domain name server). Hal pertama yang perlu anda ketahui sebelum melakukan konfigurasi DNS adalah name serverĀ webhosting yang anda gunakan . Informasi name server biasanya diberikan oleh pihak penyedia webhosting melalui email bersama informasi-informasi lainnya yang berkaitan dengan akun anda. Jika anda tidak dapat menemukannya, anda bisa langsung menanyakannya kepada costumer support.
Mengatur Domain Co.Cc DNS
Jika anda menggunakan domain dari Co.Cc, berikut adalah langkah-langkah melakukan konfigurasi DNS pada domain Anda:
- Login di https://www.co.cc/log_in_out/login.php.
- Klik domain yang akan dikonfigurasi
- Tekan tombol setup untuk memasuki halaman pengaturan domain.
- Pilih pengaturan Name Server (nomor I) lalu masukkan nameserver yang diberikan oleh penyedia web hosting yang anda gunakan. Tekan tombol setup
Anda perlu menunggu selama beberapa waktu sampai domain benar-benar mengarah ke hosting anda. Jeda waktu ini disebut masa propagasi domain. Masa propagasi bervariasi antara 24-27 jam. Namun kadang-kadang hanya berlangsung selama 15 menit. Lama atau tidaknya masa propagasi domain bergantung pada umur domain itu sendiri, respons dari register, dan respons dari Internet Provider.