Supaya Bisa Sukses Harus Rajin Bangun Pagi Mau Tau Kenapa?
Waktu masih tinggal di rumah lama, Saya sering keluar untuk lari pagi. Udaranya sejuk, apalagi pemandangannya juga bagus. Kebetulan rumah lama saya itu dekat dengan pantai losari. Jadi sambil lari pagi, ya saya juga bisa sekalian cuci mata melihat pemandangan pantai.
Ketika sedang beristirahat, ada seorang bapak keturunan Tionghoa yang duduk menghampiri saya. Rupanya beliau juga baru selesai olahraga pagi dan ingin istirahat sambil cari teman untuk berbincang. Memang di sekitaran pantai losari, termasuk sebagai lokasi pecinaan. Jadi wajar saja kalau sering ketemu dengan orang-orang keturunan Tionghoa disana.
Saya senang lihat anak muda bangun pagi, katanya. Saya lalu menjawab kenapa koh? Bangun pagi bisa banyak rejeki. Coba kamu lihat pedagang-pedagang tionghoa. Mereka bangun pagi, selain untuk sembahyang mereka juga sudah mempersiapkan dagangannya dan buka toko di pagi hari.
Pagi hari, sudah banyak orang beraktifitas utamanya pegawai, pekerja dan juga anak sekolah. Nah pagi pagi begini banyak orang yang harus memenuhi kebutuhannya. Kalau tidak buka pagi, rejeki bisa lari dong singkatnya. Ini sebagai contoh saja, masih banyak lagi manfaat yang didapatkan dari bangun pagi.
Bangun pagi, besar manfaatnya bagi kesehatan kita. Bangun pagi juga memang menjadi salah satu rahasia orang sukses. Alasannya selain membantu fokus secara mental, bangun pagi juga bagus untuk metabolisme tubuh dan melatih fungsi tubuh. Dari manfaatnya inilah anda bisa lebih semangat dan dalam kondisi prima untuk mencari rejeki. Anda juga bisa mendapatkan waktu lebih untuk mengatur agenda kegiatan anda.
Bagi Umat Muslim memang dianjurkan untuk bangun pagi, selain untuk beribadah “sholat subuh”. Di pagi hari inilah malaikat sudah bertebaran membagikan rejeki. Jadi sehabis sholat subuh, dianjurkan untuk tidak tidur lagi. Mulailah beraktifitas seperti berolahraga, menyiapkan perlengkapan ke kantor atau ke sekolah bisa juga menyiapkan barang dagangan.
Bagi anda yang belum terbiasa bangun pagi, cobalah untuk membiasakan diri. Awalnya memang berat, namun akan menjadi bisa karena terbiasa. Anda bisa merasakan perubahannya. Selain lebih produktif, anda juga menjadi lebih sehat. Saya pun telah membuktikannya.