Bisnis Online Yang Cocok Bagi Ibu Rumah Tangga
Menjadi ibu rumah tangga tentu membuat anda memiliki beberapa waktu luang, kenapa anda tidak bekerja untuk menghasilkan beberapa juta rupiah per bulan tanpa harus keluar rumah dan meninggalkan kewajiban anda? Bagaimana carannya? Ya… tentu dengan bisnis online!
Kali ini saya akan menuliskan beberapa jenis bisnis online yang bisa dikerjakan oleh ibu rumah tangga tanpa harus membuat atau memiliki blog atau website, anda tidak harus online 8 jam per hari untuk mendapatkan penghasilan dari internet. Namun yang anda perlukan adalah perangkat komputer yang terkoneksi dengan jaringan internet. Berikut ini Bisnis Online Yang Cocok Bagi Ibu Rumah Tangga:
Penyedia Kontent
Blog, Website dan bahkan Majalah butuh kontent yang segar dan relevan untuk meng-update informasi bagi pembaca mereka. Gunakan kemampuan menulis, hobi photography atau bakat artistic anda untuk menghasilkan uang di internet.
Survey Online Berbayar
Para Marketer akan membayar seseorang untuk sebuah survey, cari lowongan untuk online survey di internet dan hasilkan beberapa ratus ribu rupiah untuk sekali survey.
Jual Produk
Jika anda memiliki produk, anda bisa memasarkannya melalui situs jual beli online yang menjamur di internet (sebaiknya produk memiliki berat di bawah 1 Kg dan bukan produk cair karena akan sulit dalam proses pengiriman).
Dropshipping
Walaupun anda tidak memilik produk anda bisa menjadi penghubung antara konsumen dan penjual. Beberapa seller di internet memiliki program Dropshipping.